Rabu, 28 Oktober 2015

REVIEW : Laneige White Plus Renew Original Cream

Chingu-ya,

Bagaimana harimu? Apakah menyenangkan? Apakah melelahkan? Tetap semangat yah, fighting!! ^^ Di kotaku di Bandarlampung, sedang diselimuti kabut asap, memang tidak separah seperti di tempat saudara kita di Palembang, Jambi, Riau dan Palangkaraya, aku masih mengucap syukur, semoga cuaca ke depannya bisa lebih baik lagi :)

Anyway, kali ini aku mau mereview produk Laneige, White Plus Renew Original Cream. Aku mencoba kemasan mini 20ml nya terlebih dahulu seperti di bawah ini :



Walaupun hanya mini size, namun kemasannya  sangat mirip dengan kemasan full sizenya lho. Tetap terlihat elegan dan menarik :)


Semua foto di review kali ini aku foto menggunakan kamera dari handphoneku, mian kalau terlihat kurang bagus >.<


Product Benefits

*A brightening and moisturizing cream that instantly hydrates dry skin and brightens it with a layer of radiance.

*The active compounds for brightening and moisturizing are locked into the network-like texture of the gel-type cream, and instantly form a smooth and protective film over the skin.

*MelaCrusher™ technology that went into the making of this cream promotes the self-destruction of melanin pigments, keeping the skin always looking radiant and healthy. 

How to Use

Pump up suitable amount (1.0cm in diameter or 0.4ml) into palm and apply as part of basic skincare routine in morning and at night. Gently rub on cheeks, forehead, nose, mouth, and neck and warm them afterward with palms.



White Plus Renew Original Cream ini adalah upgrade-an dari produk sebelumnya White Plus Renew Night Cream. Original Cream ini sudah diupgrade kandungannya dan kini bisa digunakan sebagai day cream dan night cream lho. Untuk day sebaiknya gunakan sunscreen / base makeup / BB Cream yang mengandung SPF untuk melindungi kulit kita dari paparan sinar matahari.

Tidak seperti White Plus Renew Emulsion, Original Cream ini memiliki tingkat kelembaban yang lebih tinggi. Sangat melembabkan kulit wajahku terutama di malam hari. Teksturnya gel, ringan di wajah dan cepat menyerap. Tidak lengket di wajah. Sama seperti emulsionnya, cream ini juga membuat kulit wajahku terasa sangat lembut dan halus. Kulit wajah menjadi lebih cerah dan tidak mudah kusam. Bekas jerawatku menjadi lebih mudah tersamarkan, flek hitam terlihat memudar.

Tips bagi yang memiliki jenis kulit berminyak / sangat berminyak seperti kulit wajahku, setelah menggunakan pelembab / moisturizer (merk apapun), jangan lupa menggunakan bedak setelahnya. Boleh bedak tabur maupun padat, merk pun bisa disesuaikan dengan yang kita suka. Ada baiknya bedak yang kita gunakan memang didesain khusus untuk kulit berminyak sehingga oil controlnya bagus. Jika ada yang menggunakan makeup, gunakan bedak di tahap akhir setelah menggunakan makeup. Gunanya adalah untuk mengontrol kadar minyak di wajah kita, sehingga kulit kita tetap lembab dan terhindar dari dehidrasi :)


Bagi kamu yang berminat untuk membeli produk ini, bisa langsung order dengan format order sbb :

Format Order :
Nama + Alamat Lengkap + No HP 
+ Nama/code barang yg dibeli + Transfer ke BCA / Mandiri
Kirim ke :
SMS/WA : 0898.4286.509

Line : ribbonity 

Instagram : ribbonity
Ribbon's Fanpage ~ http://www.facebook.com/ribbonity

Tidak ada komentar:

Posting Komentar